Mau Ngoding Tapi Gak Punya Laptop? Ngoding di HP aja!
Apakah kalian percaya kalau sekarang bisa ngoding di HP?
Yups, beneran ngoding di HP tanpa perlu bantuan laptop atau PC. Hp yang digunakan pun bukan iOS, melainkan Android. Keren bukan?
Zaman sekarang memang semua hal itu jadi lebih mudah. Kemudahan ini membuat semua orang semakin mengingkan segala hal kegiatannya mudah dan efisien, termasuk ngoding. Pasti kamu juga termasuk orang yang berpikir bahwa ngoding itu harus memiliki laptop atau PC dengan spesifikasi a b c d sampai z, pokoknya yang oke banget lah.
Dengan perkembangan yang semakin pesat, kemudahan menggunakan HP untuk ngoding memang sangat diperlukan. Keunggulan menggunakan aplikasi text editor di HP selain membantu produktivitas, bisa juga membantu pemula yang ingin belajar ngoding tapi terkendala device, tinggal pakai HP-nya aja sebagai solusi.
Tapi, kalau ngoding di HP pakai aplikasi apa?
Kalau di laptop, kita biasa menggunakan text editor seperti Visual Studio Code. Nah, kalau ngoding di HP, kamu bisa menggunakan aplikasi Acode.
Acode merupakan aplikasi text editor yang bisa kita gunakan dalam menulis atau mengedit setiap baris kode-kode dari bahasa pemrograman. Jadi, kita bisa membuat atau membangun website juga, lho!
Acode dibuat oleh Foxdebug sebagai salah satu perusahaan pengembang software berasal dari India.
Lalu, bagaimana cara menggunakannya? Simak langkah-langkah berikut ini!
Cara Menggunakan Acode
1. Langkah pertama, kamu bisa meng-install aplikasi Acode terlebih dahulu melalui PlayStore.
2. Setelah proses install berhasil, kemudian buka Acode. Tampilan awal workspace Acode akan seperti gambar berikut:
ACode akan langsung membuatkan file dengan format .txt sebagai format file biasa yang nantinya dapat kamu ubah sesuai dengan bahasa pemrograman kode yang telah kamu susun.
Di fitur titik tiga (option) pada bagian kanan atas, kamu akan menemukan beberapa fitur, yakni Berkas Baru (untuk membuat file terbaru), Simpan, Simpan Sebagai, Berkas, Tutup Berkas, Terbuka baru-baru ini (riwayat), Cari Berkas, Konsol, Pengaturan, Bantuan, dan Keluar.
Selain itu, terdapat fitur text editor seperti undo, redo, dan sebagainya pada bagian bawah workspace-nya, seperti gambar berikut:
3. Langkah selanjutnya, mari menulis kodenya.
Kita mulai mencoba menuliskan kode di workspace yang sudah disediakan, dalam hal ini kita akan membuat sebuah tabel yang kodenya berasal dari W3Schools seperti berikut ini:
<!DOCTYPE html>
<html>
<style>
table, th, td {
border:1px solid black;
}
</style>
<body>
<h2>A basic HTML table</h2>
<table style="width:100%">
<tr>
<th>Company</th>
<th>Contact</th>
<th>Country</th>
</tr>
<tr>
<td>Alfreds Futterkiste</td>
<td>Maria Anders</td>
<td>Germany</td>
</tr>
<tr>
<td>Centro comercial Moctezuma</td>
<td>Francisco Chang</td>
<td>Mexico</td>
</tr>
</table>
<p>To understand the example better, we have added borders to the table.</p>
</body>
</html>
5. Langkah kelima, lakukan penyimpanan.
Setelah itu, lakukan penyimpanan terlebih dahulu agar kamu bisa melihat hasil kode yang telah kamu tulis. Kamu bisa menyimpan hasil kerjanya dengan menekan atau klik titik tiga pada pojok kanan atas sebagai Option, lalu klik Simpan Sebagai.
Sebelumnya, kamu harus mencari atau memilih lokasi penyimpanan file kamu dengan klik tanda plus pada bagian atas, lalu pilih folder tempat penyimpanan yang akan kamu gunakan.
Tentunya kamu harus mengganti atau memberi nama file sesuai dengan bahasa pemrograman yang kamu buat. Dalam kasus ini, kita membuat file HTML, sehingga kamu bisa menuliskan dengan tipe file (namafile).html
Setelah memberikan nama file, klik Oke.
6. Langkah terakhir, cek kode yang telah kamu buat.
Setelah berhasil menyimpan file, otomatis akan muncul icon Play yang berada di pojok kanan atas (di samping Option). Tekan icon Play tersebut untuk menjalankan kodenya (run).
7. Kode kamu berhasil dibuat!
Setelah menekan icon Play, otomatis layar kamu akan berpindah ke halaman browser dan menampilkan hasil kode yang telah kamu buat.
Gimana? Keren bukan?
Tanpa menggunakan laptop atau PC, kamu bisa dengan mudah menuliskan atau membuat sebuah website hanya dengan menggunakan HP Androidmu saja.
Tapi, kalian tau gak sih, selain Acode, terdapat banyak aplikasi lain yang bisa kamu gunakan untuk ngoding di HP. Baca artikelnya di belajar ngoding di HP kamu!
Selamat mencoba dan semangat belajar!